Ngarai
Palouse
Ngarai yang terletak dikawasan Franklin county, Washington, United
States mampu menarik perhatian banyak geologis, pasalnya bentukan morfologi alam
ini kerap dikaitkan dengan Salah satu peristiwa zaman es paling dahsyat di dalam
sejarah, yang disebut sebagai Banjir Besar Missoula, banjir yang bertanggung
jawab dalam pengubahan lanskap timur Washington.
Pada bagian atas ngarai kamu akan
menemukan dataran yang sangat lurus seperti panah sepanjang 4 mil, namun
semakin kearah air terjun kamu akan menemukan ngarai berbentuk zigzag dan bolak
balik, dan pada bagian bawah kamu akan mendapati system coulee yang klasik dan
formasi butte yang megah yang muncul dari lantai ngarai, disekitar ngarai juga
ditemukan gua gua yang telah menyimpan sejarah manusia selama 10.000 tahun yang
lalu, namun secara geologis ngarai ini tidak tidak jauh lebih tua dari 10.000
tahun. Selama zaman es, ngarai, formasi air terjun bahkan sungai yang kita
lihat dikawasan franklin county sama sekali belum terbentuk. Lalu bagaimana sih
ngarai Palouse dapat terbentuk?
Sebelum banjir Missoula datang, sungai
Palouse mengalir sejajar dengan sungai snake dengan sebuah jurang yang
memisahkan mereka yang berbentuk seperti v. Punggungan itu terdiri dari batuan
basalt yang retak, diselimuti dengan lanau yang tertiup angin yang dikenal
sebagai loess. Batuan basalt yang hadir disini berasal dari zaman miosen
sekitar 2 juta tahun yang lalu.
lava
basaltik yang mengalir dari retakan di tanah seluas lebih dari 63.000 mil
persegi dari tempat yang sekarang menjadi Ngarai Sungai Palouse (atas)
menampilkan tampilan seperti kue pengantin (butte) dari lapisan basal itu.
Sekitar 15.000 tahun yang lalu bendungan
glasier pecah dan menyebabkan banjir zaman es dengan arus setinggi 300 kaki dan
kecepatan 65 mil/jam, banjir ini datang dari arah Montana, berlayar menuju
Indaho utara dan meluncur ke bagian washtuca coulee, karena terlalu banyak air
yang ditangani oleh lembah, air dengan mudah melewati punggung bukit, dan
langsung menuju kearah sungai snake, kerusakan erosi dari banjir tersebut
membuat kerusakan serius pada punggungan di beberapa tempat, membentuk potongan
parallel jauh kedalam batuan dasar basalt dan pada akhirnya membentuk ngarai
Palouse, ngarai devils dan HU ranch coulee. Potongan parallel yang disebabkan
banjir bukan hanya mengambil loess, tetapi juga mengambil semua batuan dasar.
Rekahan dalam yang sejajar satu sama lain juga diambil alih oleh banjir dan
membuat kerusakan yang sangat besar, rekahan ini sebenarnya sudah terbentuk
sekitar 50 juta tahun yang lalu yang diakibatkan oleh kompresi lempeng dari
selatan dan juga torsi lateral dan membuat area Palouse lebih rendah dari
washtuca coulee. Sehingga mengakibatkan sungai Palouse berpindah jalur melalui stream
capture lalu berbelok ke kiri selatan menuju ke punggungan dan membentuk Palouse fall sebelum pada
akhirnya mengalir ke sungai snake hal inilah yang membuat daerah coulee yang
dulunya dialiri air kini kering.
Sumber :
https://www.youtube.com/watch?v=XPDmxtJfHqs&list=PLnsGtwpP24oZn7_heum8QNjYKsYXbeApp&index=3
https://www.bbc.com/indonesia/vert-tra-40407024
https://www.scenicusa.net/021810.html
https://epod.usra.edu/blog/2016/01/palouse-river-canyon.html
https://hugefloods.com/LakeMissoula.html
https://www.onlyinyourstate.com/washington/wa-grand-canyon/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar